Visi Misi Prodi Keperawatan Pekalongan

VISI PRODI KEPERAWATAN PEKALONGAN

“Menjadikan Program Studi Keperawatan Pekalongan yang Menghasilkan Tenaga Keperawatan, Unggul dalam Keperawatan Gawat Darurat Berbasis Kearifan Lokal dan Diakui Internasional Tahun 2025”

 

Misi

Agar visi tersebut tercapai, maka dikembangkan misi Prodi Keperawatan Pekalongan Poltekkes Kemenkes Semarang sebagai berikut :

  1. Melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi sesuai perkembangan dan kebutuhan masyarakat, berdasarkan sistem penjaminan mutu Poltekkes Kemenkes Semarang.
  2. Melaksanakan dan mengembangkan pengelolaan program studi secara terus menerus dalam menghasilkan lulusan yang berkualitas, berdaya saing tinggi dan berbudi pekerti luhur.
  3. Mengembangkan penelitian dan pengabmas sesuai keunggulan Prodi serta meningkatkan publikasi penelitian.
  4. Menghasilkan lulusan D-III Keperawatan yang terampil, unggul dalam keperawatan kegawatdaruratan.
  5. Mengembangkan jejaring dengan pengguna lulusan, baik berskala lokal, regional, nasional maupun internasional.