NURSEVAGANZA : Semarak Kemerdekaan Meningkatkan Kualitas Kesehatan

Himpunan Mahasiswa Jurusan Keperawatan Poltekkes Kemenkes Semarang 2017 Divisi Penelitian dan Pengembangan pad tanggal 12 Agustus, 13 Agustus dan 20 Agustus 2017 mengadakan program kerja Pengabdian Kepada Masyarakat. Acara pengabdian kepada masyarakat yang di padupadankan dengan semarak hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-72 akan menjadi wujud improvisasi baru mahasiswa Keperawatan untuk lebih kreatif menarik minat masyarakat luas dalam mengikuti acara tersebut. Konsep dari acara pengabdian kepada masyarakat itu sendiri adalah Edu-Entertainment yang mengkolaborasi pemberian pendidikan kesehatan, lomba-lomba mengasah ketangkasan seperti lomba agustusan, lomba rumah sehat dan lomba balita sehat, kemudian senam pagi untuk semua kalangan, dilanjutkan dengan jalan sehat, cek kesehatan, dan puncaknya yaitu pengundian doorprize.

Baksos Hima 6  Hima-Baksos

Semua kegiatan tersebut yang telah dirancang oleh panitia memiliki tujuan utama yaitu dapat menyadarkan kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga kesehatan diri dan lingkungan, serta menjadi salah satu penerapan program dari Menteri Kesehatan yaitu GERMAS (Gerakan Masyarakat Hidup Sehat) dan Program Keluarga Sehat melalui pendekatan keluarga. Sasaran kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah warga desa Mluweh, Kecamatan Ungaran yang berjumlah 1000 orang. Tentunya dengan beragam acara kegiatan yang kita rancang, panitia telah berusaha semaksimal mugkin agar acara tersebut berjalan lancar dan memperoleh hasil yang maksimal. Acara pengabdian kepada masyarakat ini di sponsori oleh BPJS.

Baksos Hima2Baksos Hima 5

 

 

 

 

 

 

 

Acara pertama yaitu Pendidikan Kesehatan pada tangga 12 Agustus 2017 yang melibatkan ibu-ibu PKK dan kader desa dari beberapa RW di Desa Mluweh tepatnya di Dusun Kalilateng. Acara tersebut di laksanankan di kediaman salah satu kader desa yakni Ibu Sutaryanti. Materi yang di angkat pada pendidikan kesehatan kali ini berkaitan dengan maraknya penyakit yang sedang terjadi di Desa Mluweh  yaitu ISPA dan Demam Typoid. Selain 2 materi penyakit tersebut, kami menambahka materi mengenai PHBS dan Imunisasi MR. Selama acara berlangsung, peserta sangat antusias mendengarkan selama materi  maupun pada saat sesi tanya jawab. Sebagai penutup acara pendidikan kesehatan, kami memberikan sedikit kenang-kenangan yang sekiranya akan bermanfaat untuk puskesmas yang berada di dusun tersebut.

Baksos Hima 3

Baksos Hima 4

 

 

 

 

 

 

 

Pada tanggal 13 Agustus 2017 acara di lanjutkan dengan perlombaan 17an yang di laksanakan di RT 03 Dusun Kalilateng, Desa Mluweh. Perlombaan ini di laksanakan malam hari tepatnya pukul 19.00  WIB karena anak-anak disana lebih antusias dan memang sudah tradisi disana jika mengadakan lomba di laksanakan pada malam hari. Ada 3 kategori yang mengikuti perlombaan ini adalah kategori kecil (anak-anak), kategori besar (Remaja-dewasa), dan ibu-ibu.  Beberapa lomba yang di selenggarakan yaitu lomba kelereng, pecah air, memasukan pensil dalam botol, dan makan krupuk.dari perlombaan tersebut akan di ambil juara 1,2,dan 3 per kategori. Hadiah yang diberikan kepada sang juara pun menarik sehingga menambah semangat perlombaan. Pengumuman juara perlombaan langsung di umumkan langsung pada hari itu juga.

Baksos Hima 7 Baksos Hima 8

Perlombaan penilaian rumah sehat dan bayi sehat pun di lanjut di lain hari tepatnya pada tanggal 18 Agustus 2017 dengan jam yang berbeda. Penilaian rumah sehat dilaksanakan pada pukul 09.00-12.00 WIB yang melibatkan rumah warga RT 03, Dusun Kalilateng, Desa Mluweh. Tim penilai dari HIMA terjun langsung mendatangi setiap rumah untuk melakukan penilaian. Aspek penilaian untuk perlombaan rumah sehat antara lain mengenai ventilasi, jamban, kebersihan lingkungan sekitar rumah, limbah, dan kesehatan lingkungan sekitar. Warga sangat antusias dalam mengikuti perlombaan ini karena terlihat dari kesungguhan dan kesiapan mereka mengikuti lomba.

Setelah itu perlombaan di lanjutkan dengan penilaian balita sehat pukul 15.00 WIB. Tim penilai langsung dari dosen anak yaitu Bu Dra. Desak Parwanti, Skep,NS.,M.Kes. , Bu Lucia Endang HYk, SKp,  MN. , Bu Titin Suheri, SKp., MSc, dan Bu Budiyati, SKp, NS, MKep, Sp. An.  Tiap RW mengirimkan 5  balitanya untuk mengikuti perlombaan ini. Adapun syarat mengikuti perlombaan yaitu membawa buku KIA. Saat acara di mulai, ibu-ibu dan balitanya di data dan di kelompokan agar lebih efetif  dalam 4 kelompok dengan masing-masing kelompok terdapat 1 dosen dan 1 panitia HIMA. Di dalam kelompok tersebut ibu-ibu juga dapat menyanyakan perihal masalah bayinya kepada pihak dosen. Aspek penilian dari perlombaan ini adalah bagaimana perkembangan motorik balita, pengetahuan orang tua mengenai tumbuh kembang anaknya, pola asuh terhadap sang anak, seputar kesehatan dan masih banyak lagi. Pengumuman dari kedua perlombaan ini yaitu pada tanggal 20 Agustus 2017 pada saat acara jalan sehat.

Baksos Hima 9Baksos Hima 10

 

 

 

 

Puncak acara dari Nursevaganza ini pada tanggal 20 Agustus 2017. Pada tanggal tersebut kami mengadakan jalan sehat yang bekerja sama dengan karang taruna Desa Mluweh, pembagian doorprize, pengumuman perlombaan rumah sehat & balita sehat, dan cek kesehatan gratis. Acara di mulai jam 07.00 yang di awali dengan jalan sehat dan di lanjutkan dengan senam bersama. Setelah itu terdapat hiburan yang di selingi oleh pembacaan undian doorprize. Cek kesehatan disini kami membuka stand untuk pemeriksaan gula, kolesterol, dan asam urat. Peminatnya pun sangat banyak di kalangan ibu-ibu maupun bapak-bapak, dari yang muda sampai yang sudah berumur.  Lalu, pembacaan pemenang juara 1,2,dan 3  rumah sehat & balita sehat di bacakan oleh ketua panitia D-III yakni saudari Sukma Arum dan hadiah di serahkan oleh ketua panitia S1 Terapan yakni saudari Hilma Wahidati. Terakhir, pemberian plakat kepada Kepala Desa Mluweh sebagai kenang-kenangan.

Baksos Hima 12Baksos Hima 12

 

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *