Keterlibatan Civitas Akademika Prodi Keperawatan Magelang dalam Workshop Item Development OSCE
Prodi Keperawatan Magelang Poltekkes Kemenkes Semarang mengikuti Workshop Item Development Osce dengan pemateri yaitu Bapak Purbianto, SKp, M.Kep, Sp.KMB. Kegiatan ini diselenggarakan secara daring melalui zoom meeting. Peserta kegiatan adalah dosen dan tenaga kependidikan dari semua jurusan keperawatan Poltekkes Kemenkes Semarang. Kegiatan di awali dengan pembukaan oleh Bapak Wakil Direktur 1 Poltekkes Kemenkes Semarang yaitu Bapak Dr. Edi Susanto, SH, S.Si, M.Kes.
Dalam sambutannya beliau sangat mengapresiasi kegiatan ini dikarenakan dalam penilaian akreditasi institusi 9 kriteria, poin penilaian penyelenggaraan Ujian OSCE sangat besar dan diharapkan seluruh institusi pendidikan khususnya yang menghasilkan tenaga kesehatan perawat dapat melaksanakan Ujian OSCE sebagai metode ujian praktik yang terstandarisasi serta menjadi syarat kelulusan dan diujikan seperti layaknya Uji Kompetensi Nasional.
Adapun materi yang dibawakan adalah Konsep OSCE, Blueprint Uji Kompetensi OSCE, teknik penyusunan dan review soal OSCE, teknik pengujian OSCE, penetapan nilai batas kelulusan, strategi pengembangan OSCE, Simulasi mengenai proses ujian OSCE di laboratorium dan evaluasi kegiatan dan penutupan. Secara keseluruhan, kegiatan berjalan dengan baik tanpa adanya kendala. Diharapkan dengan dilaksanakannya Workshop ini Jurusan Keperawatan Poltekkes Kemenkes Semarang siap untuk menyelenggarakan Ujian OSCE bagi mahasiswa sehingga dapat menghasilkan lulusan yang kompeten dan siap bersaing di pasar kerja nasional maupun internasional.
Oleh: Novema Ashar Nurahman, S.Tr.Kep., Ns.